Dulu STIKES Sekarang Universitas Aufa Royhan

Padangsidimpuan,Sumtengpos- Universitas Aufa Royhan kota Padangsidimpuan membuat acara syukuran dalam rangka perubahan status dari semula Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes)sekarang menjadi Universitas.

Pantauan sumtengpos acara diselenggarakan di Aula Kampus Universitas Aufa Royhan, tampak juga dihadiri oleh Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH dan Perwakilan Pimpinan dari Pemerintahan Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel).

Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH dalam sambutannya ”  selamat dan sukses kepada Universitas Aufa Royhan yang secara resmi telah berganti gelar pada hari ini menjadi universitas dimana tentu makna dan tanggungjawab beserta amanahnya pun akan semakin besar”.

Ditempat yang sama Plt. Rektor Universitas Aufa Royhan Ners, Febrina Angraini Simamora, M.Kep menyampaikan Surat Keputusan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 461/KPT/i/2019 tentang izin perubahan bentuk Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Aufa Royhan menjadi universitas Aufa Royhan Padangsidimpuan Provinsi Sumatera Utara.

Hj.Waridah Nasution SKM.M.Kes yang juga sebagai Ibu Pemrakarsa sekaligus pembina yayasan Aufa Royhan dalam sambutannya mengatakan “perjuangan untuk merubah dari Stikes ke Universitas tidak semudah yang dibayangkan dan sekarang alhamdulillah sudah diresmikan.

” tidak ada perjuangan yang tidak membuahkan hasil,untuk itu, kami juga berharap dukungan dari Pemerintah Kota Padangsidimpuan supaya Universitas Aufa royhan kedepan berjalan dengan baik sesuai yang diharapkan ”.

Pada acara Peresmian syukuran perubahan bentuk dari Stikes Aufa Royhan menjadi Universitas Aufa Royhan turut hadir LL Dikti Wilayah I Sumatera Utara yang diwakili Kasubbag Kemahasiswaan Drs. Sulhan, Walikota Padangsidimpuan, Sekdakab Tapanuli Selatan Drs Parulian Nst, Forkopimda, Pimpinan OPD, Ketua IBI kota Padangsidimpuandan seluruh pengurus Universitas Aufa Royhan serta Mahasiswa/I.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here