Menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW ditengah Pandemi, Karem MUI Tapsel Kec SD Hole adakan Lomba Video

Sipagimbar, Sumtengpos – Kader Remaja Masjid MUI TAPSEL Kec Saipar Dolok Hole masa khidmat 2019-2024 mengadakan lomba video Pidato dan Adzan dalam menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H di Kecamatan Saipar Dolok Hole, Kabupaten Tapanuli Selatan 10/10/20.

Adapun jenis lomba rekaman video yang akan dilaksanakan antara lain :
1. Pidato Putra/Putri dengan tema “Nabi Muhammad sebagai Teladan bagi Millenial” durasi 5-8 menit
2. Adzan untuk Putra durasi 3-5 menit

Lomba dikhususkan untuk muslim dan muslimah yang berstatus siswa di kecamatan Saipar Dolok Hole dengan batas usia 14-19 tahun. Adapun tatacara lomba yaitu dengan mendaftarkan diri ke panitia dan mengirimkan video rekaman peserta yang original atau tidak diedit, digabung dan terpotong-potong. Rekaman Video juga harus dapat menampilkan peserta lomba dari ujung kaki ke ujung kepala dengan bersuara keras atau lantang dan tanpa teks. Peserta.

Video rekaman peserta akan dinilai oleh juri yang berpengalaman diantaranya :
1. H. Hendri Harahap, M.Pd (Sekretaris MUI TAPSEL) 2. Yammipa Haruni Pasaribu, S.H.I
(Ketua MUI Kec SD Hole) 3. Keskarnaen, S.Ag
(Kepala KUA Kec Aek Bilah)

“Lomba dilaksanakan dengan konsep yang sangat sederhana ditengah pandemi Covid-19 yaitu dengan rekaman video. Harapan kita tentunya sebagai Kader Remaja Masjid MUI Tapsel Kec. Saipar Dolok Hole yaitu untuk memupuk cinta kepada Nabi Muhammad SAW dengan melaksanakan berbagai kegiatan positif dalam kondisi apapun.

Alhamdulillah hari ini kita sudah bergerak ke sekolah-sekolah dan mendapat respon positif. Kedepannya kita akan terus memantau peserta dan terus jemput bola hingga peserta tidak ada yang kesulitan dalam mengikuti lomba karena pada dasarnya kita hanya ingin memberikan kegiatan positif dan manfaat kepada mereka terutama pemenang nantinya banyak sekali hadiah yang kita upayakan beserta uang tunai yang sampai saat ini panitia juga terus bekerjasama bahu membahu mencari donatur untuk kelancaran acara Ungkap Riski Sahwin Hasibuan, Ketua Karem MUI TAPSEL Kec SD Hole ke Sumtengpos melalui WA.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini