Tapsel, Sumtengpos– Dua kegiatan masih terus berlanjut di wilkum Polres Tapsel, yaitu Operasi Yustisi dan Pembagian paket sembako Bansos PPKM Mikro Polres Tapsel seperti yang dilaksanakan hari Senin pagi di Kecamatan Angkola Selatan 16/8/2021.
Kegiatan Operasi Yustisi dan Pembagian paket sembako Bansos PPKM Mikro ini dipimpin Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH diwakili KBO Sat Intelkam Polres Tapsel Iptu Suhardi dan Kasubbag Humas Iptu A.Manullang, SH.
Personil yang turut serta sebanyak 18 orang personil yang terdiri dari Personil Satfung Polres Tapsel sebanyak 8 orang, personil Sat Pol PP Tapsel sebanyak 5 orang, personil Dinas Perhubungan Tapsel sebanyak 3 orang dan personil BNPB sebanyak 2 orang personil.
Usai Apel keberangkatan, Tim Operasi Yustisi berangkat menuju lokasi Operasi di Kelurahan Simarpinggan Kecamatan Angkola Selatan.
Di lokasi Operasi Yustisi ini, Tim menjaring sebanyak 50 pelanngar Prokes, 20 pelanggar diberikan teguran lisan dan 30 pelanggar diberikan teguran tertulis.
Saat melaksanakan Operasi Yustisi ini, Tim Operasi Yustisi membagikan 50 pcs masker kepada warga yang melintas di lokasi Operasi Yustisi yang tidak memakai masker.Masker yang dibagikan sebagai bentuk kepedulian sosial Polres Tapsel kepada warga masyarakat.
Kemudian Tim Operasi Yustisi melanjutkan kegiatannya dengan pembagian paket sembako Bansos PPKM Mikro Polres Tapsel untuk 5 warga masyarakat yang terdampak pandemi covid-19 di Kelurahan Simarpinggan, Desa Sibongbong dan Desa Kampung Lalang.
Ke 5 warga masyarakat yang menerima paket sembako Bansos PPKM Mikro Polres Tapsel ini antara lain, Anriadi Harahap (33) petani warga Kelurahan Simarpinggan, Rifai Nasution (60) petani Kelurahan Simarpinggan, Sartika Simanjuntak (34) petani warga Desa Sibongbong, Rosdeni Siregar (40) petani warga Desa Kampung Lalang dan Marito Sipahutar (33) petani warga Desa Kampung Lalang Kecamatan Angkola Selatan.
Setiap paket sembako Bansos PPKM Mikro Polres Tapsel ini berisikan beras sebanyak 5 kg, minyak goreng 2 kg dan gula pasir sebanyak 2 kg Jelas Kasubbag Humas Polres Tapsel ke Sumtengpos.